Barcelona – Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, menyebut timnya sangat beruntung bisa memiliki Lionel Messi. Baginya, kontribusi La Pulga di El Barca tak tergantikan.
Kapten timnas Argentina itu terus memperlihatkan magisnya bersama Barcelona. Teranyar, Messi berhasil mencetak dua indah saat Los Cules menang 4-0 atas Espanyol pada pekan ke-15 La Liga, di Cornella de Llobregat, Sabtu (8/12/2018) malam waktu setempat.
Eksekusi tendangan bebas Lionel Messi pada menit ke-17 dan 65′ menghujam deras gawang Espanyol. Selain Messi, Ousmane Dembele dan Luis Suarez juga turut menyumbangkan gol untuk Barcelona pada menit ke-26 serta 45′.
Bagi Lionel Messi, itu adalah golnya yang ke-17 dari 17 laga yang sudah dijalani bersama El Barca pada musim ini. Dia pun bercokol di posisi teratas pencetak gol terbanyak Barcelona, unggul tujuh gol atas Luis Suarez di tempat kedua.
“Kami sangat beruntung bisa menikmatinya seperti yang kami lakukan. Pemain seperti dia tidak tergantikan. Saya tidak pernah tahu kata-kata yang pas untuk menggambarkan Messi,” ujar Valverde.
“Saya merasa mengagumkan dia bisa bersama kami, bahwa dia terus mencetak gol dari tendangan bebas. Luar biasa dia tidak terpengaruh dengan penghargaan individu,” lanjutnya.
“Saya tidak tahu apakah itu memengaruhi dia, tetapi dia sudah memiliki begitu banyak penghargaan dari tahun-tahun sebelumnya,” papar pelatih asal Spanyol tersebut.
Berkat kontribusi Lionel Messi, Barcelona masih nyaman bercokol di puncak klasemen sementara La Liga dengan nilai 31. Mereka unggul tiga poin atas Sevilla yang berada di tempat kedua.