Lucas Moura Samai Rekor Ronaldo di Semifinal Liga Champions - Berita Olahraga | Betting Online | Kasino Online

Lucas Moura Samai Rekor Ronaldo di Semifinal Liga Champions

Tandem Song Heung Min saat laga Tottenham bertandang kontra Ajax, Lucas Moura mengikuti torehan rekor Cristiano Ronaldo yang berhasil mencetak hattrick sekaligus mengantar timnya melaju ke babak final Liga Champions.

Moura jadi pahlawan kemenangan Tottenham dengan mencetak 3 gol ke gawang Ajax pada leg kedua semifinal Liga Champions di Stadion Johan Cruijff Arena, Rabu (8/5/2019) waktu setempat.

Tiga gol yang ditorehkan Moura terbilang spesial mengingat Spurs lebih dulu tertinggal di babak pertama lewat gol Matthijs de Ligt dan Hakim Ziyech.

Moura sukses Memberikan harapan bagi rekan-rekannya di The Lilywhites di mana satu gol di antaranya dicetak di masa injury time babak kedua. Tidak lama setelah gol ketiga tercipta, peluit panjang pun ditiup.

Moura tak dapat menahan tangis saat diwawancara awak media usai laga dramatis kontra Ajax Amsterdam tersebut.

Moura terharu setelah media asal Brasil memintanya untuk melihat cuplikan gol ke gawang Ajax. Air mata pemain asal Brasil itu sempat menetes selama beberapa saat.

Setelah bisa mengendalikan emosinya, Moura kemudian meladeni sesi wawancara di hadapan awak media sambil beberapa kali mengusap matanya.

Dalam sesi wawancara dengan BT Sport yang dilansir Daily Mail, Moura mengaku sulit untuk menjelaskan perasaannya saat ini. “Sulit untuk menjelaskan perasaan saya. Ini adalah anugerah yang besar dari Tuhan, dan saya ingin membaginya dengan rekan setim serta fan,” ujarnya bahagia.

Moura berhasil memainkan peran penting di balik kesuksesan Tottenham membuat keajaiban di markas Ajax Amsterdam dengan memborong tiga gol kemenangan The Lilywhites atas skuat yang diarsiteki Erik ten Hag.

Saat ini Moura menjadi pemain kelima yang berhasil mencetak hattrick di Liga Champions. Hal serupa pernah dilakukan sebelumnya oleh Ronaldo, Alessandro Del Piero, Ivica Olic, dan Robert Lewandowski.

Berkat hattrick Moura, The Lilywhites berhasil melangkah ke final Liga Champions untuk pertama kalinya dalam sejarah.

Lawan yang dihadapi sudah tak asing lagi yaitu wakil Inggris lainnya Liverpool yang saat ini menjadi runner up di klasemen sementara Liga Primer Inggris. Liverpool sendiri lebih dulu lolos usai menyingkirkan Barcelona dengan agregat 4-3.

Duel Tottenham vs Liverpool menjadi final kedua Liga Champions yang mempertemukan sesama wakil Inggris. Sebelumnya Manchester United vs Chelsea juga merupakan 2 perwaiklan Liga Inggris yang saling berhadapan di final Liga Champions 2008.

Sumber foto: cbssports.com

Popular News

IMG_4202
Sabar/Reza Juara Spain Masters, Menang Dramatis Lawan Malaysia
31 March 2024
Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani berhasil menjuarai Spain Masters...
8
Duet Gia dan Megawati Pencetak Poin Red Sparks Musim Ini
31 March 2024
Giovanna Milana alias Gia menyatakan tidak ingin mengucapkan selamat tinggal pada...
navii
NAVI melaju ke final Copenhagen Major atas G2
31 March 2024
Natus Vincere muncul sebagai pemenang semifinal kedua PGL Major Copenhagen, mengamankan...
fz
FaZe mengalahkan Vitality untuk mendapatkan tempat terakhir Major
31 March 2024
FaZe menjadi grand finalis pertama PGL Major Copenhagen setelah mengalahkan Vitality...
Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter

SHARE THIS ARTICLE WITH FRIENDS

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on pinterest
Pinterest
Share on google
Google+

Leave a Comment

Your email address will not be published.