F1 Luncurkan Inisiatif untuk Perangi Rasisme

F1 Luncurkan Inisiatif untuk Perangi Rasisme

F1 Luncurkan Inisiatif untuk Perangi Rasisme

Formula 1 mulai meluncurkan inisiatif untuk memerangi rasisme dan mendorong lebih banyak keragaman dalam seri unggulan balap motor paling bergengsi.

Dalam sebuah pernyataan F1 mengatakan bahwa slogan “WeRaceAsOne” juga akan membahas masalah ketimpangan, keberlanjutan dan wabah virus corona, yang telah mengakibatkan pembatalan empat balapan kejuaraan dan menunda dimulainya musim balapan dari pertengahan Maret hingga Juli.

Selain itu, F1 bermaksud untuk mengirim pesan yang kuat tentang kesetaraan ketika musim dimulai pada 3 Juli di Grand Prix Austria, balapan pertama dari delapan balapan Eropa dijadwalkan hingga awal September.

Di awal balapan, rencananya seemua mobil tetapi juga layar dan panel di sirkuit akan menyambut pelangi yang terdiri dari warna 10 tim yang dimasukkan dalam kejuaraan, dengan kata kunci #WeRaceAsOne.

“Kami ingin pemulihan kami menunjukkan bahwa sebagai komunitas olahraga, kami tetap bersatu melawan rasisme dan kami akan melakukan lebih banyak untuk memerangi ketidaksetaraan dan mempromosikan keragaman di F1,” kata F1 dalam sebuah pernyataan.

Pengumuman itu muncul setelah Lewis Hamilton mengatakan dia sedang menyiapkan sebuah kelompok untuk meningkatkan keragaman dalam olahraga bermotor.

Hamilton adalah satu-satunya pembalap berkulit hitam di F1. Dia telah berbicara secara luas tentang rasisme dalam beberapa pekan terakhir setelah menyatakan bahwa ia merasa sangat marah, sedih dan tidak percaya setelah pembunuhan George Floyd di Minneapolis bulan lalu.

Pembalap Inggris itu menghadiri pawai protes sebagai bagian dari gerakan komunitas warga kulit hitam di London pada dua pekan lalu.

Hamilton sebelumnya mengkritik F1 karena diam tentang rasisme, mendorong gelombang dukungan di Twitter dari pembalap F1 seperti Charles Leclerc dan Daniel Ricciardo.

“Saya melihat orang-orang yang saya hormati memilih untuk tidak mengatakan apa-apa dan itu menghancurkan hati saya. Itu sebabnya saya harus berbicara,” kata Hamilton.

“Komposisi komunitas F1 yang tidak berubah sepanjang karier saya memberi kesan bahwa hanya tipe orang tertentu yang benar-benar diterima dalam olahraga ini, yang kami lihat dengan cara tertentu, berasal dari lingkungan tertentu, beradaptasi dengan cetakan tertentu dan bermain sesuai dengan aturan tidak tertulis tertentu.” tambah Hamilton.

Presiden F1 Chase Carey di sisi lain, berkomitmen untuk melakukan lebih banyak dan dengan cepat meningkatkan kesetaraan dalam olahraga bermotor.

Popular News

IMG_4202
Sabar/Reza Juara Spain Masters, Menang Dramatis Lawan Malaysia
31 March 2024
Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani berhasil menjuarai Spain Masters...
8
Duet Gia dan Megawati Pencetak Poin Red Sparks Musim Ini
31 March 2024
Giovanna Milana alias Gia menyatakan tidak ingin mengucapkan selamat tinggal pada...
navii
NAVI melaju ke final Copenhagen Major atas G2
31 March 2024
Natus Vincere muncul sebagai pemenang semifinal kedua PGL Major Copenhagen, mengamankan...
fz
FaZe mengalahkan Vitality untuk mendapatkan tempat terakhir Major
31 March 2024
FaZe menjadi grand finalis pertama PGL Major Copenhagen setelah mengalahkan Vitality...
Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter

SHARE THIS ARTICLE WITH FRIENDS

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on pinterest
Pinterest
Share on google
Google+

Leave a Comment

Your email address will not be published.