Ganda Putra Indonesia Lolos ke 16 Besar Japan Open 2022 - Berita Olahraga | Betting Online | Kasino Online

Ganda Putra Indonesia Lolos ke 16 Besar Japan Open 2022

Ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya Sukamujo/Marcus Gideon berhasil lolos ke babak 16 besar Japan Open 2022. Kepastian itu didapat setelah The Minions, julukan Kevin/Marcus, berhasil mengalahkan ganda Malaysia Man Wei Chong/Kai Wun Tee di babak 32 besar.

Kevin/Marcus menang ungkul dengan skor 23-21, 21-19 pada pertandingan yang digelar di Maruzen Intec Arena, Osaka, Selasa (30/8) siang WIB.

Babak pertama Kevin/Marcus melawan pasangan Malaysia berlangsung ketat. Kedua pasangan saling berbalas poin hingga interval babak pertama.

Setelah interval babak pertama, skor kedua pasangan pun berimbang menjadi 13-13. Namun setelah itu Minions mampu unggul satu dua poin atas ganda Malaysia.

Sayang kemenangan Minions di babak pertama harus sedikit tertunda setelah pasangan Malaysia berhasil memaksakan jus dengan skor imbang 20-20, 21-21. Namun Minions tetap berhasil memenangkan babak pertama dengan skor 23-21.

Kemudian Kevin/Marcus sempat tertinggal 7-11 di interval babak kedua. Setelah interval babak kedua Minions mampu memangkas ketertinggalan menjadi 10-12 dan 11-12.

Reli panjang sempat terjadi saat skor 12-13. Namun momen tersebut dimenangkan pasangan Malaysia untuk membawa keunggulan menjadi 12-14.

Namun Minions mampu mengejar ketertinggalannya dan berhasil menyamakan skor menjadi 14-14. Bahkan Kevin/Marcus berhasil berbalik memimpin dengan angka 15-14.

Pertandingan semakin menegangkan saat pasangan Malaysia berhasil menyamakan kedudukan menjadi 16-16.

Meski demikian lagi-lagi Kevin/Marcus mampu memimpin perolehan angka atas ganda Malaysia. Kevin/Marcus unggul dengan skor 18-16.

Tapi pasangan Malaysia kembali mampu menyamakan kedudukan 18-18 setelah meladeni permainan cepat yang dimainkan Minions.

Meski akhirnya Minions tetap berhasil menang di babak kedua dengan skor 21-19 dan lolos ke babak 16 besar Japan Open.

Selain Minions, Ganda putra Indonesia Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana juga berhasil lolos ke babak 16 besar Japan Open 2022 usai mengalahkan wakil Malaysia Goh Sze Fei/Nur Izuddin.

Pertandingan Bagas/Fikri juga berlangsung dengan ketat, pada awal babak pertama skor imbang mendominasi pertarungan kedua pasangan tersebut hingga skor 4-4.

Namun perolehan poin Bagas/Fikri sempat tersendat di poin keempat. Sementara pasangan Malaysia melesat dengan keunggulan 7-5, 8-6, dan berhasil menutup interval babak pertama dengan keunggulan 11-6.

Setelah interval babak pertama ganda Malaysia Goh Sze Fei/Nur Izuddin makin menjauh dengan keunggulan 13-6.

Tapi berkat perjuangan kerasnya Bagas/Fikri berhasil meraih empat poin berturut-turut untuk membuat skor menjadi 10-13.

Skor semakin dekat membuat Bagas/Fikri kian bersemangat hingga akhirnya dia bisa memperkecil ketertinggalan menjadi 12-14, 13-14, 13-15, dan 14-15.

Situasi itu dimanfaatkan Bagas/Fikri untuk berbalik unggul menjadi 17-16. Bagas/Fikri pun melesat dengan keunggulan 19-17 dan akhirnya memenangkan babak pertama 21-17. Di babak kedua Bagas/Fikri berhasil menamatkan perlawanan ganda Malaysia 21-19.

Sumber foto : sport.tempo.co

Popular News

MC
MinD_ContRoL mengeluarkan permintaan maaf saat Tundra mengumumkan standin offlaner untuk dua turnamen ESL berikutnya
28 March 2024
MinD_ContRoL menyampaikan permintaan maaf yang panjang kepada Tundra Esports dan...
dreamleague
DreamLeague Season 23 telah selesai; tidak ada kejutan dari tim-tim yang lolos terakhir
27 March 2024
Dengan lima tim terakhir yang telah memastikan tempat mereka di DreamLeague Season...
vietnam-vs-indonesia-5_169
Vietnam Telan Rekor Buruk Usai 'Disikat' Indonesia
27 March 2024
Timnas Indonesia sukses menaklukkan Vietnam dengan skor telak 3-0 dalam Kualifikasi...
da
yel pensiun dari bermain, terbuka untuk tawaran pelatihan
26 March 2024
Gustavo "⁠yel⁠" Knittel telah mengumumkan sebelumnya hari ini bahwa ia telah memutuskan...
Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter