Gerrard: Saya tahu mengapa Griezmann tidak memilih Manchester United

Gerrard: Saya tahu mengapa Griezmann tidak memilih Manchester United

Penyerang Atletico ini adalah salah satu incaran nomor satu Jose Mourinho – tetapi Mourinho harus menunggu untuk memboyong striker yang satu ini dan salah satu mantan lawan dari klub asal Manchester tersebut mengetahui alasannya.

Pemain legendaris Liverpool, Steven Gerrard percaya bahwa Antoine Griezmann tidak mau bergabung bersama Manchester United pada Januari ini lantaran si setan merah tidak bermain di Liga Champions.

Bersama Atletico pada musim ini Griezmann akan segera memainkan laga pertama semi final Copa del Reay melawan Barcelona dan mereka telah masuk kedalam babak 16 besar Liga Champion.

Meninggalkan Atletico, yang telah berhasil mencapai 2 kali laga final Liga Champion pada 3 musim terakhir ini akan berarti Griezmann harus merelakan kesempatan untuk memenangkan piala yang dimana hampir dimenangkannya kalau saja Atletico Madrid tidak kalah dalam babak adu penalti melawan Real Madrid pada msuim 2015-2016.

Dengan Manchester United kini hanya bermain di kompetisi yang kurang bergengsi yakni Europa League, Gerrard tidak melihat alasan Griezmann akan tertarik dengan pinangan dari United.

“Dia bermain di laga Liga Champions untuk Atletico Madrid,” ungkap Gerrard yang bermain disepanjang karirnya menjadi rival si Setan Merah.

“Dia memiliki kesempatan untuk berkompetisi didalam turnamen tersebut, yang dimana telah dibuktikan mereka pada beberapa musim terakhir ini.”

“Dan dia mungkin berpikir: ‘Yeah, Manchester mungkin adalah langkah yang tepat, tetapi setidaknya tidak pada musim dingin ini.”

Manchester United yang dipimpin oleh Mourinho ini kini berada di posisi keenam Liga Primer Inggris dengan perbedaan 15 poin dari pemimpin klasemen sementara dan 1 pertandingan lebih sedikit dibanding para kompetitior lainnya. Mereka juga telah memastikan akan bermain di laga final Piala Liga.

Atletico sendiri memiliki perbedaan 10 poin dengan pemimpin klasemen sementara Liga BBVA yakni Real Madrid, dan sang juara sementara memiliki satu pertandingan lebih sedikit dibanding para kompetitor lainnya yakni Atletico sendiri, Barcelona, Sevilla dan Real Sociedad.

Griezmann adalah pemain yang mengalami terobosan terpesat pada tahun 2016, dengan menjadi bintang untuk Atletico dan membantu mereka mencapai partai final Liga Champions dan juga menjadi bintang untuk tim tuan rumah Prancis pada laga-laga di dalam EURO 2016.

Dia dinilai dengan banderol harga €80 juta oleh Atletico dan United kemungkinan besar harus membayar setidaknya €105 juta seperti yang mereka bayar untuk mendatangkan Paul Pogba pada tahun lalu untuk memiliki kesempatan yang besar untuk memboyongnya.

Popular News

IMG_4202
Sabar/Reza Juara Spain Masters, Menang Dramatis Lawan Malaysia
31 March 2024
Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani berhasil menjuarai Spain Masters...
8
Duet Gia dan Megawati Pencetak Poin Red Sparks Musim Ini
31 March 2024
Giovanna Milana alias Gia menyatakan tidak ingin mengucapkan selamat tinggal pada...
navii
NAVI melaju ke final Copenhagen Major atas G2
31 March 2024
Natus Vincere muncul sebagai pemenang semifinal kedua PGL Major Copenhagen, mengamankan...
fz
FaZe mengalahkan Vitality untuk mendapatkan tempat terakhir Major
31 March 2024
FaZe menjadi grand finalis pertama PGL Major Copenhagen setelah mengalahkan Vitality...
Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter

SHARE THIS ARTICLE WITH FRIENDS

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on pinterest
Pinterest
Share on google
Google+

Leave a Comment

Your email address will not be published.