Timnas Indonesia U-19 berhasil tampil apik dalam laga lawan Thailand U-19 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Minggu (8/10), dan mengakhiri pertandingan dengan kemenangan telak 3-0.
Timnas Indonesia U-19 langsung bermain agresif sejak awal pertandingan. Lewat kecepatan pemain-pemainnya, skuat asuhan Indra Sjafri terus merangsek ke lini pertahanan Thailand U-19.
Dalam 30 menit pertama, Timnas Indonesia U-19 menghadirkan sejumlah peluang bagus untuk mencetak gol, mulai dari Egy Maulana Vikri, Witan Sulaiman, hingga M. Rafli Mursalim. Namun kesemuanya gagal lantaran Garuda Nusantara kurang tenang.
Peluang terbaik Timnas Indonesia U-19 kemudian ada di menit ke-39 saat kesalahan lini belakang Thailand membuat Egy terbebas. Pemain bernomor punggung 10 itu sukses melewati kiper Thailand, Suthipong Pisansub namun bola tembakannya masih ada di atas gawang.
Timnas Indonesia U-19 akhirnya memecah kebuntuan di menit ke-44. Suthipong melakukan kesalahan saat tengah menguasai bola. Bola lepas dari kontrolnya dan direbut oleh Witan. Tanpa kesulitan berarti, Witan melepaskan tembakan ke gawang yang sudah kosong.
Setelah unggul 1-0 di babak pertama, Timnas Indonesia U-19 tak berhenti melakukan tekanan di awal babak kedua. Kecepatan-kecepatan pemain-pemain Timnas Indonesia masih jadi hal yang menakutkan bagi lini belakang Thailand.
Ada dua peluang bagus yang didapat Timnas Indonesia U-19 di 20 menit awal. Pertama, saat tendangan Egy pada menit ke-56 dari dalam kotak penalti mampu ditepis oleh kiper pengganti, Varuth Wongsomsak dan kedua adalah tembakan dari luar kotak penalti oleh Syahrian Abimanyu yang juga mampu dibendung oleh kiper lawan.
Pada menit ke-68, Timnas Indonesia mendapatkan tendangan bebas di posisi yang bagus. Egy menjadi eksekutor tendangan bebas tersebut namun tendangannya hanya membentur pagar hidup Thailand.
Empat menit berselang, Egy menunjukkan aksi individu saat giringan bolanya merobek lini pertahanan Thailand. Namun, tendangan Egy masih melebar di sisi kanan gawang.
Usaha Timnas Indonesia U-19 untuk menggandakan keunggulan akhirnya berbuah di menit ke-79. Tendangan kaki kiri Syahrian Abimanyu menggetarkan gawang Thailand. Garuda Nusantara pun unggul 2-0.
Seolah tak puas dengan keunggulan 2-0, Egy dan kawan-kawan terus memberikan tekanan. Hasilnya, Saddil Ramdani mampu mencetak gol ketiga di menit ke-88. Aksi Saddil di sisi kiri pertahanan Thailand diakhiri tembakan keras ke arah tiang dekat.
Pertandingan pun berakhir dengan skor 3-0 untuk kemenangan Timnas Indonesia U-19.
Setelah ini, Timnas Indonesia U-19 akan menggelar uji coba lainnya yaitu menghadapi Persid Jember pada 21 Oktober mendatang. Usai uji coba tersebut, Timnas Indonesia U-19 bakal berlaga di babak kualifikasi Piala Asia U-19 yang berlangsung di Korea Selatan.
Sumber foto: kompas.com