Manajer Barcelona Ernesto Valverde memuji pentingnya megabintang Lionel Messi setelah mereka memengkan gelar juara Liga Spanyol musim ini dalam 11 tahun terakhir.
Messi bangkit dari bangku cadangan dan menjadi pencetak gol tunggal dalam kemenangan 1-0 atas Levante pada Sabtu (27/4) lalu dan mengantarkan mempersembahka trofi ke-26 untuk Barca.
“Saya tidak bisa mengatakan lebih banyak tentang Lionel Messi. Dia adalah pusat dari semua ini. Waktu yang dihabiskannya di Barca, serta era di mana ada pelatih yang berbeda,” kata Valverde.
“Jika ada protagonis atau nama di atas orang lain itu dia. Kita tidak akan menyangkalnya, dia adalah orang yang mendefinisikan gaya kita dengan cara tertentu, dan tingkat daya saingnya mendorong kita semua.” tambah Valverde.
Para bintang Barcelona merayakan kemenangan mereka di Liga Spanyol musim 2018/19. (Sumber:www.twitter.com)
Rekan setim Messi, Luis Suarez, juga tidak kalah penting di Barcelona, dimana ia telah mencetak 21 gol di Liga Spanyol musim ini. Akan tetapi, bekas pemain Liverpool itu memuji Messi yang merupakan pemain terbaik di dunia saat ini.
“Kami harus realistis bahwa ia adalah pemain terbaik di dunia sepanjang masa. Kita harus menikmatinya setiap menit dia bermain, kita harus bangga dengan betapa hebatnya dia.” kata Suarez.
Sementara itu, Ivan Rakitic mengatakan para bintang Barcelona mungkin terbangun dengan sakit kepala pada hari Minggu setelah merayakan kemenangan Liga Spanyol mereka dengan penuh gaya.
Raksasa Catalan menikmati perayaan pasca pertandingan mereka di lapangan bersama keluarga dan teman-teman dan Rakitic menyarankan agar pesta itu tidak berhenti di situ.
Barcelona akan tampil di leg pertama semifinal Liga Champions melawan Liverpool pada hari Rabu mendatang, pemain asal Kroasia menegaskan fokus mereka akan segera beralih ke pertandingan yang lebih seru bersama tim Jurgen Klopp.
“Saya tidak akan berbohong, saya sudah minum bir dan saya mau yang lain. Kami memiliki hari libur [pada hari Minggu] dan ketika kami bangun di pagi hari, kami mungkin sakit kepala. Tetapi setelah itu kami harus memikirkan Liga Champions.” kata Rakitic.
Barca juga akan menghadapi Valencia dalam penentuan final Copa del Rey. Presiden Barcelona Josep Maria Bartomeu berharap tim dapat memenangkan treble pada musim ini.