Pelatih Sevilla Enggan Remehkan Manchester United di Kandang - Berita Olahraga | Betting Online | Kasino Online

Pelatih Sevilla Enggan Remehkan Manchester United di Kandang

Sevilla punya torehan catatan penampilan di kandang yang impresif di Liga Europa. Hal itu yang bakal jadi tantangan tersendiri bagi Manchester United jelang leg kedua perempat final.

Sevilla dan MU berbagi angka 2-2 di Old Trafford pekan lalu. Dengan penghapusan sistem agresivitas gol tandang, itu berarti kedua tim harus membukukan kemenangan agar bisa merebut tiket menuju babak semifinal.

Berbicara soal penampilan di kandang pada laga Liga Europa, Sevilla sangat patut diperhitungkan. Sevilla tercatat tak terkalahkan dalam 17 laga kandang terakhir di Liga Europa dengan catatan 15 kemenangan dan 2 hasil imbang.

Klub terakhir yang mampu menang di Ramon Sanchez Pizjuan adalah Athletic Bilbao pada Liga Europa 2015/2016. Saat itu Bilbao menang 2-1 atas Sevilla dalam laga 90 menit.

Hasil itu membuat agregat menjadi 3-3 dan laga berlanjut ke babak perpanjangan waktu dan adu penalti. Walaupun kalah di waktu normal, Sevilla pada akhirnya mampu memetik kemenangan atas Bilbao dalam laga tersebut lewat adu penalti.

Klub terakhir yang benar-benar bisa pulang dengan kemenangan dari Ramon Sanchez Pizjuan adalah Real Betis pada Liga Europa 2013/2014. Saat itu Betis menang 2-0 pada leg pertama babak 16 besar.

Meskipun di atas kertas catatan kandang Sevilla mentereng, sang pelatih Jose Luis Mendilibar tak mau meremehkan Manchester United jelang leg kedua perempat final Liga Europa, Jumat (21/4/2023) dini hari WIB.

“Laga ini masih 50-50. Laga ini akan tetap jadi hal yang sangat rumit. Bahkan setelah imbang 2-2 dalam laga tandang, hal itu tak berarti kami sedang di atas angin.”

“Para suporter tentu akan membantu, namun di lapangan tetap 11 lawan 11. Manchester United adalah tim yang punya pengalaman,” ucap Mendilibar seperti dikutip dari situs resmi Liga Europa.

“Rashford adalah salah satu striker terbaik yang ada. Namun kami tidak akan merumuskan cara main kami berdasarkan kebugaran Rashford.”

“Bila dia bermain, itu berarti karena dia dalam kondisi fit. Jika ia tidak bermain, tentu akan ada pemain lain yang bakal berlaga, yang juga memiliki kualitas hampir sebagus dirinya,” kata Mendilibar menambahkan.

Catatan impresif Sevilla di Ramon Sanchez Pizjuan ini yang bakal jadi salah satu tantangan yang harus dipatahkan MU. Setan Merah sendiri saat ini tengah berusaha menambah gelar juara usai beberapa musim terakhir mengalami paceklik gelar.

Sebelumnya MU sudah mengakhiri periode buruk tanpa gelar usai memboyong Piala Liga ke Old Trafford pada Februari lalu. Liga Europa dan Piala FA jadi turnamen berikutnya yang dibidik oleh skuad Manchester United.

Sumber foto: sevillafc.es

Popular News

IMG_4202
Sabar/Reza Juara Spain Masters, Menang Dramatis Lawan Malaysia
31 March 2024
Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani berhasil menjuarai Spain Masters...
8
Duet Gia dan Megawati Pencetak Poin Red Sparks Musim Ini
31 March 2024
Giovanna Milana alias Gia menyatakan tidak ingin mengucapkan selamat tinggal pada...
navii
NAVI melaju ke final Copenhagen Major atas G2
31 March 2024
Natus Vincere muncul sebagai pemenang semifinal kedua PGL Major Copenhagen, mengamankan...
fz
FaZe mengalahkan Vitality untuk mendapatkan tempat terakhir Major
31 March 2024
FaZe menjadi grand finalis pertama PGL Major Copenhagen setelah mengalahkan Vitality...
Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter

SHARE THIS ARTICLE WITH FRIENDS

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on pinterest
Pinterest
Share on google
Google+

Leave a Comment

Your email address will not be published.