Pertarungan Tommy Fury melawan YouTuber Jake Paul resmi dibatalkan. Diketahui pertarungan kedua pria tersebut bakal dilaksanakan pada 6 Agustus 2022 di Madison Square Garden, New York, Amerika Serikat.
Menurut kabar, Fury dilarang masuk ke Amerika Serikat oleh imigrasi setempat. Namun, tidak ada alasan diungkapkan mengapa adik tiri Tyson Fury itu dilarang melakukan perjalanan ke AS.
“Saya patah hati dan kecewa dengan masalah yang saya hadapi saat masuk ke Amerika Serikat,” kata Fury.
“Ini adalah sesuatu yang saya atau tim saya tidak pernah bisa antisipasi terjadi. Situasi ini dibiarkan oleh pengacara saya karena ditolak masuk ke suatu negara jelas merupakan masalah yang sangat serius dan perlu diselesaikan selanjutnya.” tambah Fury.
Mengetahui Fury membatalkan pertarungan pada Agustus mendatang, Paul bereaksi keras dan mengatakan lawannya itu adalah pengecut meski telah ditawari sejumlah uang fantastis.
“Saya yakin Anda (Tommy Fury) adalah anak kecil yang ketakutan yang tidak ingin berkelahi atau memahami bisnis.” kata Paul.
“Saya akan membayar Anda 500 ribu dolar (Rp7,4 miliar) untuk melawan saya di Inggris. Saya akan melakukannya segera setelah 6 Agustus. Kamu menerima?” tambah Jake Paul
Hasim Rahman Jr., putra mantan juara kelas berat bersatu, Hasim Rahman, dikabarkan akan menjadi lawan baru Paul untuk menggantikan Fury.
Perinju berusia 31 tahun itu memegang rekor 12 kemenangan, 1 kekalahan dan 6 KO dalam tinju profesional. Lawan terakhirnya adalah James McKenzie, yang kalah KO di ronde kelima pada 29 April tahun 2022.
Sementara itu, Paul telah bertarung lima kali dalam tinju profesional. Ia melakukan debut pada 30 Januari 2020 melawan Arieson Gibb, yang ia kalahkan secara KO di babak pertama.
“Saya sudah menginginkan pertarungan ini sejak Hasim melontarkan mulutnya yang besar kepada saya dua tahun lalu di gym,” kata Paul dikutip Boxingscene.
“Saya telah membuat petinju terberat menjadi lemah. Saya tidak takut pada pria mana pun atau apa pun yang bisa terjadi.” tambah Paul.