UFC: Dana White Pastikan Karir Francis Ngannao Tamat

UFC: Dana White Pastikan Karir Francis Ngannao Tamat

Presiden UFC Dana White dengan blak-blakan mengatakan kepada juara kelas berat Francis Ngannou bahwa kontraknya tidak lagi diperpanjang.

Bos berkepala plontos itu mengaku perwakilan Ngannao terlalu banyak mengajukan tuntutan saat pembicaraan perpanjangan kontrak di UFC.

“Hal-hal berjalan seperti ini, Anda tidak selalu bergaul dengan semua orang. Ketika Anda seorang petinju, Anda harus berhati-hati dalam memilih agen. Saya tidak berpikir dia memilih agen yang tepat.” ucap White.

“Jika Anda ingin bertahan di turnamen, tidak apa-apa. Jika Anda tidak ingin tinggal bersama kami, dunia masih berputar. Lagi pula, Anda hanya punya satu pertandingan tersisa,” tambahnya.

Ngannou memenangkan sabuk kelas berat UFC usai mengalahkan Stipe Miocic lewat kemenangan KO di UFC 260, Maret tahun lalu.

Pada awal tahun 2022 ini, petarung asal Kamerun itu pun telah dijadwalkan akan bertarung dengan Ciryl Game di UFC 270 di Honda Center, Anaheim, California, Amerika Serikat.

Ngannao sendiri telah mengungkapkan keinginannya untuk beralih ke dunia tinju profesional. Tak tanggung-tanggung-tanggung, ia sesumbar mampu mengalahkan sang pemilik sabuk kelas berat versi WBC, Tyson Fury.

“Setelah saya menyelesaikan semua urusan saya pada 22 Januari. Saya akan bertarung dengan Anda dengan aturan apapun yang Anda mau. Di dalam ring, di octagon, atau di bilik telepon,” kata Ngannao.

Fury pun tak mengabaikan tantangan Ngannou. Ia bahkan siap bertarung di octagon dengan sarung tangan UFC namun lewat peraturan hanya boleh memukul seperti halnya duel tinju.

“Siapa yang ingin melihat saya melawan binatang buas ini, aturan tinju dengan sarung tangan UFC?” Fury memposting di Twitter.

“Anda ingin datang ke dunia saya menantang saya dan Wilder ke pertandingan tinju. Yang bisa saya katakanlah adalah Anda akan tersingkir dan saku Anda akan terkuras. Jadi pikirkanlah.” tambah Fury.

Fury bakal kembali bertarung di tahun 2022. Belum jelas siapa lawan potensial untuk petinju kelas berat asal Inggris tersebut. Namun, beredar kabar yang mengatakan Dillian Whyte adalah nama paling cocok untuk melawan The Gypsy King.

Popular News

IMG_4202
Sabar/Reza Juara Spain Masters, Menang Dramatis Lawan Malaysia
31 March 2024
Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani berhasil menjuarai Spain Masters...
8
Duet Gia dan Megawati Pencetak Poin Red Sparks Musim Ini
31 March 2024
Giovanna Milana alias Gia menyatakan tidak ingin mengucapkan selamat tinggal pada...
navii
NAVI melaju ke final Copenhagen Major atas G2
31 March 2024
Natus Vincere muncul sebagai pemenang semifinal kedua PGL Major Copenhagen, mengamankan...
fz
FaZe mengalahkan Vitality untuk mendapatkan tempat terakhir Major
31 March 2024
FaZe menjadi grand finalis pertama PGL Major Copenhagen setelah mengalahkan Vitality...
Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter