Valentino Rossi Meraih Posisi Pole di Mugello | Berita Betting

Valentino Rossi Meraih Posisi Pole di Mugello

Pembalap Yamaha Movistar, Valentino Rossi meraih pole position pertama di musim ini. Rossi akan memulai balapan MotoGP Italia di Sirkuit Mugello dari posisi pertama setelah menjadi yang tercepat pada babak kualifikasi, Sabtu (2 Juni 2018).

Banyak kalangan yang terkejut dengn hasil yang ditunjukkan oleh Rossi. Terlebih dari sejak latihan bebas pertama hingga keempat, pembalap dengan julukan The Doctor ini sama sekali tidak mampu tampil dengan baik. Bahkan pada sesi latihan FP4, dia hanya mampu mencapai posisi keenam.

Namum performa luar biasa telah ditunjukkan oleh Rossi ketika pada sesi kualifikasi yang berlangsung di Sirkuit Mugello tersebut. Dimana Rossi berhasil mencatatkan waktu 1 menit 46.208 detik, dan mendapat tempat di urutan terdepan.

Keberhasilan Pembalap Yamaha Movistar meraih pole position di MotoGP Italia 2018 nampaknya membuat kepercayaan dirinya meningkat drastis. Rossi pun mengaku sangat berhasrat untuk bisa menyelesaikan balapan dengan baik dan mendapatkan podium pertama, hari Minggu (3/6/2018).

Pole position pertama Valentino Rossi di musim ini. (Sumber: twitter)

Rossi sendiri mengakui betapa pentingnya bisa memenangkan balapan di hadapan para pendukungnya sendiri di MotoGP Italia 2018.

“Saya merasa tidak ada alasan bagi kami gagal meraihnya (podium pertama) pada balapan nanti. Terlebih memenangkan balapan di rumah sendiri, memang sangat penting untuk saya,” ungkap Rossi, yang dikutip dari Speedweek, Minggu( 3 Juni 2018).

“Lebih lanjut, kami jug telah bekerja keras luar biasa, terutama setelah balapan di Barcelona. Kini kami sudah merasakan peningkatan performa pada motor kami, walaupun belum terlalu signifikan. Jadi, harapan kami bisa fokus dan menjaga ritme kami di balapan mendatang.

Balapan seri keenam MotoGP musim ini tentu akan menyita banyak perhatian. Terlebih dari ketiga pembalap terdepan belum ada yang memenangkan balapan di musim ini. Karena itu, bakal akan ada drama yang terjadi di balapan nanti.

Hasil Kualifikasi terakhir:

1. Valentino Rossi ITA Movistar Yamaha (YZR-M1) 1m 46.208s
2. Jorge Lorenzo ESP Ducati Team (GP18) 1m 46.243s +0.035s
3. Maverick Vinales ESP Movistar Yamaha (YZR-M1) 1m 46.304s +0.096s
4. Andrea Iannone ITA Suzuki Ecstar (GSX-RR) 1m 46.347s +0.139s
5. Danilo Petrucci ITA Pramac Ducati (GP18) 1m 46.445s +0.237s
6. Marc Marquez ESP Repsol Honda (RC213V) 1m 46.454s +0.246s
7. Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (GP18) 1m 46.500s +0.292s
8. Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V) 1m 46.813s +0.605s
9. Johann Zarco FRA Monster Yamaha Tech3 (YZR-M1) 1m 46.830s +0.622s
10. Alex Rins ESP Suzuki Ecstar (GSX-RR) 1m 46.909s +0.701s
11. Jack Miller AUS Pramac Ducati (GP17) 1m 46.998s +0.790s [Lap 6/8] 345k
12. Franco Morbidelli ITA EG 0,0 Marc VDS (RC213V)* 1m 47.002s +0.794s

Popular News

IMG_4202
Sabar/Reza Juara Spain Masters, Menang Dramatis Lawan Malaysia
31 March 2024
Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani berhasil menjuarai Spain Masters...
8
Duet Gia dan Megawati Pencetak Poin Red Sparks Musim Ini
31 March 2024
Giovanna Milana alias Gia menyatakan tidak ingin mengucapkan selamat tinggal pada...
navii
NAVI melaju ke final Copenhagen Major atas G2
31 March 2024
Natus Vincere muncul sebagai pemenang semifinal kedua PGL Major Copenhagen, mengamankan...
fz
FaZe mengalahkan Vitality untuk mendapatkan tempat terakhir Major
31 March 2024
FaZe menjadi grand finalis pertama PGL Major Copenhagen setelah mengalahkan Vitality...
Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter

SHARE THIS ARTICLE WITH FRIENDS

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on pinterest
Pinterest
Share on google
Google+

Leave a Comment

Your email address will not be published.