Zidane Tak Persoalkan Madrid Ditahan Imbang Spurs - Berita Olahraga | Betting Online | Kasino Online

Zidane Tak Persoalkan Madrid Ditahan Imbang Spurs

Real Madrid tak mampu memenuhi ambisi meraih kemenangan di kandang sendiri saat menjamu Tottenham Hotspur. Tim besutan Zinedine Zidane ditahan imbang Spurs 1-1 di Stadion Santiago Bernabeu, pada laga Grup H, Liga Champions, Selasa (17/10/2017) malam waktu setempat.

Menanggapi hasil tersebut, Zidane menilai hal itu merupakan hasil wajar yang diraih skuatnya dari tim tamu Spurs.

Madrid sempat kecolongan dari Spurs 0-1 pada menit ke-28 melalui gol bunuh diri Raphael Varane. Los Blancos baru bisa menggagalkan keunggulan The Lilywhites pada menit ke-43 lewat gol penalti Cristiano Ronaldo.

“Ini hasil yang normal, karena kami bermain menghadapi tim hebat. Tottenham bermain bagus dan sekarang kami harus berusaha menang di Stadion Wembley (markas Tottenham),” ujar Zidane dikutip dari AS.com.

Hasil imbang tersebut membuat persaingan puncak klasemen Grup H Liga Champions semakin ketat.

Madrid dan Spurs memiliki poin yang identik yakni tujuh poin, bahkan selisih gol kembar yakni suprlus lima gol. Rinciannya adalah tujuh kali memasukkan dan dua kali kemasukan.

Madrid berada di puncak klasemen di atas Spurs hanya karena perbedaan alfabet lebih dulu dibandingkan lawannya itu. Huruf ’R’ pada Real Madrid, lebih dulu dibandingkan ’T’ pada Tottenham.

Zidane juga mengomentari permainan timnya yang dinilainya lambat dan kurang gereget pada babak pertama sehingga sempat kecolongan lebih dulu.

“Kami mendapat gol (penalti), setelah itu kami bermain lebih baik, hal ini sulit diterima tapi kami tak bisa mengubahnya,” ujar mantan gelandang Madrid tersebut.

Ronaldo Lesakkan Gol ke 111 di Liga Champions

Bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo terus menambah jumlah golnya di Liga Champions Eropa setelah berhasil menyelamatkan klubnya tersebut dari kekalahan ketika menjamu Tottenham Hotspur.

Gol yang menghasilkan satu poin untuk El Real sekaligus menyejajarkan Ronaldo dengan Gareth Bale di daftar pencetak gol terbanyak Liga Champions musim ini.

Tambahan lima gol di musim 2017/2018 membuat pemilik 4 gelar FIFA Ballon d’Or itu makin kokoh sebagai produsen gol terbanyak di Liga Champions.

Sepanjang kariernya berlaga di kompetisi sepak bola antarklub Eropa sejak musim 2002/2003, Ronaldo telah mencetak 111 gol, termasuk di babak kualifikasi.

Kapten Timnas Portugal itu mengawali catatan golnnya pada 9 Agustus 2005. Ketika masih berkostum Manchester United Ronaldo membobol gawang Debrecen di fase kualifikasi.

Di putaran final, Ronaldo mencetak gol perdananya ketika membantu MU menang 7-1 atas AS Roma pada 10 April 2007.

Ronaldo mengambil alih predikat top scorer Liga Champions pada 26 November 2014. Satu gol ke gawang Basel yang memenangkan Real Madrid menjadi golnya yang ke-72, sekaligus melewati catatan gol Raul Gonzales yang sebelumnya merupakan raja gol di turnamen sepak bola antarklub nomor satu di dunia.

Jika dihitung per musim, Ronaldo tercatat enam kali menjadi pencetak gol terbanyak Liga Champions yakni pada musim 2007/2008 serta 2012/2013 hingga 2016/2017.

Sedangkan catatan gol terbanyak CR7 dalam satu musim adalah 17 gol, yang ditorehkannya di musim 2013/2014.

Sumber foto: dnaindia.com

Popular News

IMG_4202
Sabar/Reza Juara Spain Masters, Menang Dramatis Lawan Malaysia
31 March 2024
Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani berhasil menjuarai Spain Masters...
8
Duet Gia dan Megawati Pencetak Poin Red Sparks Musim Ini
31 March 2024
Giovanna Milana alias Gia menyatakan tidak ingin mengucapkan selamat tinggal pada...
navii
NAVI melaju ke final Copenhagen Major atas G2
31 March 2024
Natus Vincere muncul sebagai pemenang semifinal kedua PGL Major Copenhagen, mengamankan...
fz
FaZe mengalahkan Vitality untuk mendapatkan tempat terakhir Major
31 March 2024
FaZe menjadi grand finalis pertama PGL Major Copenhagen setelah mengalahkan Vitality...
Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter

SHARE THIS ARTICLE WITH FRIENDS

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on pinterest
Pinterest
Share on google
Google+

Leave a Comment

Your email address will not be published.